Ga mau kalah dengan Captain
America dan Iron Man, para mutant X-Men juga ikut-ikutan Civil War. Hmmm...tahun 2016 ini lagi musim beranteman antar
superhero ya, anehnya disaat superhero pada berantem eh...yang penjahat malah
baikan, colek Suicide Squad, hehe... Kali ini yang berantem antara tim mutant Defender vs Destroyer dalam film X-Men yang “katanya” akan menjadi film X-Men
terbaik dan terbesar sepanjang sejarah. Apa bener? Mari simak dulu info-info
dan previewnya berikut ini.
Gambar : en.wikipedia.org
Kilas balik dulu sedikit terhadap cerita dalam film-film X-Men sebelumnya, dimana masa-masa Bryan Singer sebagai sutradara dan Hugh Jackman sebagai Wolverine. Inti dari trilogy film mereka adalah perselisihan antara Charles Xavier dan Eric Lensherr mengenai keberadaan mereka sebagai mutant di antara para manusia. Charles atau yang kita kenal dengan nama Prof. X, selalu berpendapat bahwa mutant dan manusia bisa hidup berdampingan dengan damai, sementara Eric yang kita kenal dengan nama Magneto selalu memiliki kekhawatiran bahwa manusia adalah ancaman terhadap kepunahan bangsa mutant, sehingga ia berambisi untuk menjadikan mutant sebagai penguasa diatas kehidupan manusia.
Tapi sayang, penyajian cerita
dalam film-film tersebut memiliki kekurangan pada ketidakkonsistenan plot cerita
dan karakter tokohnya, termasuk juga film X-Men Origin : Wolverine dan X-Men :
First Class. Sehingga pihak studio 20th Century Fox “memperbaikinya”
melalui film X-Men : Days Of Future Past tahun 2014 lalu, mereset kembali alur
cerita dari awal. Dalam film itu, inti ceritanya adalah para X-Men memperbaiki
masa lalu dengan mengirim Wolverine melakukan time travelling ke tahun 1970an. Nah karena masa lalu udah diubah,
maka cerita masa kini pun seperti “reset”
kembali, kayak Pert*mina, mulai dari nol ya pak, haha...
Nah, saking mulai dari nol-nya,
maka film inipun berkutat dengan mutant yang pertama kali ada, yaitu
Apocalypse. Kehadiran kembali mutant tertua ini bukanlah pertanda baik guys.
Karena dia berniat untuk memusnahkan manusia dari bumi agar memberikan ruang
untuk bangsa mutant hidup.
Kenapa Apocalypse bisa hidup lagi?
Ingat saja film X-Men : Days Of
Future Past kemarin bahwa disana ada robot Sentinel milik pemerintah yang
menjadi musuh utama para X-Men, karena Sentinel sangat kuat, bisa meniru dan
memiliki kemampuan para mutant apapun, sehingga dengan gampangnya membunuh
semua mutant yang ada dibumi (Bisa saja salah satunya termasuklah si Apocalypse).
Pada masa itu pemerintah terpaksa
membunuh semua mutant karena manusia menganggap mutant adalah ancaman bagi ras
manusia, maka diciptakanlah robot Sentinel hasil karya ilmuwan Dr. Boliver
Trask. Akibat pemusnahan masal bangsa mutant ini, Prof. X dkk mengirim
Wolverine untuk melakukan time travelling,
kembali ke tahun 1970an, untuk mencegah Dr. Boliver Trask menciptakan Sentinel
sehingga dapat memperbaiki masa depan ini. Upaya Wolverine sih berhasil, robot
Sentinel batal diciptakan, bangsa mutant tak jadi dibunuh, masa depan pun
berubah damai.
But...tapiii....damai itu tak
bertahan lama, karena berhubung masa lalu berubah, Sentinel batal ada, maka si
Apocalypse ga jadi mati dong ya, ga jadi dibunuh Sentinel, maka sekarang yang
menjadi ancaman adalah Apocalypse itu tadi, yang berniat memusnahkan manusia. Keluar
kandang harimau masuk mulut buaya, hadeh...bergantian aja ceritanya, kalo ga
manusia yang nak musnahin mutant, ya mutant yang nak musnahin manusia, kenapa
ga damai-damai aja sih, hidup bertetanggaan kita ama mutant, haha... (Kalo
damai ya ga jadi dibuat filmnya, hahaha....)
Siapa Apocalypse itu?
Oke..oke...setelah kita nyebutin
berkali-kali nama Apocalypse itu, siapa sih dia sebenarnya? Sok bener mau
musnahin manusia, emang sekuat apa dia? Hehe... Oke guys, jadi memang cerita
inti di film X-Men : Apocalypse ini adalah tentang Apocalypse, mulai dari dia
bangun tidur, mandi, sekolah ampe tidur lagi, haha...ga ding.. Mutant terkuat
ini akan diperankan oleh Oscar Isaac, yang kemarin main film Star Wars : The
Force Awakens.
Gambar : foxmovies.com
Film ini memang menceritakan kebangkitan kembali Apocalypse, yang bersetting waktu 10 tahun pasca event di film X-Men : Days Of Future Past atau tepatnya di tahun 1980an. Apocalypse ini adalah mutant yang dipercaya sebagai mutant pertama kali yang ada di bumi. Dia memang mempunyai kekuatan yang serba super mendekati kekuatan dewa, sebut saja dia punya tenaga super, bisa teleportasi, bisa telekinetik menggerakkan benda, bisa manipulasi benda dan pikiran orang, bisa jadi besar juga. Dalam kurun waktu yang lama, dia telah menjadi legenda di negeri Mesir yang dikenal dengan nama asli En Sabah Nur. Beberapa orang yang memujanya sebagai dewa melakukan pembangkitan kembali sang Apocalypse.
Apocalypse masih mempunyai prinsip bahwa bangsa mutant adalah ras yang unggul dibanding manusia, sehingga mutant-lah yang lebih pantas menduduki dan menguasai bumi. Maka timbullah ambisi untuk memusnahkan peradaban manusia di bumi. Untuk mewujudkan ambisi tersebut, dia memerlukan tenaga bantuan, jiahhh...kuat-kuat kok butuh bantuan juga, hehe... Apocalypse merekrut anak buah yang berjumlah 4 orang mutant dan diberi nama Four Horsemen.
Four Horsemen Mutant
Four Horsemen adalah istilah yang melegenda di bumi, istilah yang
memang lekat dengan “Apocalypse” yang berarti kiamat. Keempat unsur kiamat itu
adalah War (Perang), Pestilence (Wabah), Famine (Kelaparan) dan Death
(Kematian). Widih...serem yak.. Nah siapa saja mutant yang dipilih En Sabah Nur
untuk menjadi Four Horsemen-nya?
Keempat mutant tersebut adalah Magneto, Storm, Psylocke dan Archangel.
Magneto
Magneto atau yang bernama asli
Erik Lensherr dan diperankan oleh Michael Fassbener memang sudah familiar buat
kita. Dia adalah mutant yang mempunyai kekuatan bisa mengendalikan logam.
Magneto ini sebenarnya “11-12”-lah dengan Apocalypse, punya ambisi yang sama,
yaitu memusnahkan manusia. Sejak film X-Men : First Class (2011), Magneto
memang ga senang dengan sikap manusia yang memusuhi mutant seolah-olah mutant
adalah ancaman, sehingga ia selalu konflik dengan manusia. Ia pun berjuang atas
nama bangsa mutant memusuhi manusia.
Namun, dalam film ini sebenarnya
dia sudah tobat. Dia telah meninggalkan ambisinya tersebut. Dia hidup normal,
punya keluarga dan pekerjaan. Namun sayang, keluarganya kena musibah sehingga
membuatnya galau sampai ia kecewa dengan takdir tuhan tersebut. “Why god...why?” katanya. Saat bimbang
seperti itulah sangat rawan akan kembalinya ambisi jahat dia yang dulu, pas
pula datang Apocalypse membujuknya untuk menjadi Four Horsemen dan “merayunya” untuk membantu mewujudkan ambisi
tersebut.
Storm
Storm disini diperankan oleh
Alexandra Shipp, dia merupakan remaja jalanan di kota Kairo, Apocalypse datang
kepadanya saat ia dalam keadaan berjuang untuk bertahan hidup dan bagai butiran
debu hilang tak tau arah, haha..kayak lagu. Apocalypse meyakinkan Storm bahwa
dialah yang selama ini dicari-cari, dia membantu Storm untuk mengeluarkan weather wielding-nya, kemampuan untuk
mengontrol cuaca.
Psylocke
Tak banyak sejarah yang diketahui
dari mutant seksi satu ini, tapi yang pasti sutradara Bryan Singer mengakui
bahwa memasukkan Psylocke ke dalam Four Horsemen memang untuk melengkapi unsur sexuality, wow... *matabelo*. Dia bilang
kalo Magneto untuk unsur politik, Storm sebagai perwakilan unsur remaja, dan
Archangel unsur religi.
Pemerannya juga hot banget guys, cocok banget deh kalo
memang untuk unsur begitu, haha...colek om Dika. Dia adalah Olivia Munn, yang secara tak
sengaja dipilih karena tidak jadi main untuk peran pacarnya Deadpool (Sama-sama
mutant dibawah naungan 20th Century Fox). Psylocke adalah mutant
yang berjiwa warrior, di komik dia
punya keahlian telephaty plus skill
berpedang yang mumpuni. Di film nanti, dia janji akan memamerkannya kepada kita
gimana badass-nya dia. Duh...Olivia
Munn janji ame kite-kite guys, semiriwing ga tuh dengernya, haha...
Archangel
Sebenernya sih nama awalnya cuma
“Angel” doank, namun karena perubahan sayapnya menjadi sayap besi maka
namanyapun berubah menjadi Archangel. Sayap besi ini bisa menjadi senjata yang
mematikan seperti belati yang bisa ditembakkan. Archangel sejarahnya kurang
lebih sama seperti Storm, ia besar dalam sebuah lingkungan yang tak sehat
seperti fight club, rule number one,
never talk about it, rule number two, never talk about it, haha...yang tau
aja, kalo loe tau berarti kita seiman men, hehe...taste-nya sama kite.
Gambar : cineworld.co.uk
Tim Destroy vs Tim Defend
Nah, Apocalypse dan Four Horsemen
ini dinamakan dengan sebutan tim Destroy,
karena mau hancurin peradaban manusia. Lalu, kalo ada yang jahat tentu ada yang
baiknya dong. Tim yang melindungi manusia disebut tim Defend. Berisikan mutant-mutant yang baik dan ingin melindungi
manusia. Maka akan terjadilah Civil War
antar mutant, huahahahah....
Siapa saja personel tim Defend?
Pertama adalah Charles Xavier
atau Prof. X, juga diperankan oleh aktor yang sama di film-film terdahulu yaitu
si cute Charles McAvoyy. Tapi dalam
film ini keknya dia ga cute deh,
bisnya kepalanya dibikin botak plontos abis, haha...cute-nya lari ke gue, hihi... *pembacalemparsendal*. Prof. X kita
dah tau lah ya, dia memang punya prinsip bahwa mutant dan manusia bisa hidup
berdampingan dengan damai. Dengan kekuatan manipulasi pikirannya, sang profesor
harus berjuang sekali lagi menyelamatkan dunia.
Mystique
Mantan gue, Jennifer Lawrence...
*pembacakeselekbijikedondong*. Mystique adalah adik angkat dari Prof. X. Disini
dia akan berjuang bersama sang kakak membantu melawan tim Destroy. Padahal di tim Destroy
juga ada mantannya dia, si Magneto itu. Mystique adalah mutant yang mempunyai
kemampuan untuk mengubah dirinya menjadi orang lain.
Beast
Kalo Jennifer Lawrence sebagai Beauty-nya, maka dengan kehadiran
Nicholas Hoult di film X-Men adalah sebagai pelengkap Beauty and The Beast, hoho...karena pada kenyataannya mereka memang
pernah berpacaran, putus dari Hoult kan Jennie ke gue, wakakakak... *pembacakejangkejangmasukUGD*
Beast merupakan mutant yang kuat
dan lincah, berwarna biru, berwajah seram seperti monster, tapi dalam bentuk
manusianya dia ganteng dan pintar.
Quicksilver
Nah ini yang paling disukai oleh
penonton. Mutant yang satu ini kocak dan aksinya bergerak dengan kecepatan
tinggi menjadi sajian yang sangat keren. Jangan bingung kalo di film Avengers –
Age Of Ultron ada juga karakter bernama Quicksilver dan sama-sama bisa lari
kenceng kayak Flash juga, karena pada dasarnya mereka adalah karakter yang sama
dari komik Marvel. Hanya saja di Avengers – Age Of Ultron Quicksilver yang
diperankan oleh Aaron Johnson bukanlah mutant, dia adalah hasil experimen
manusia. Istilah “mutant” itu hak produksinya dipegang oleh 20th Century Fox,
sedangkan Avengers – Age Of Ultron dimiliki oleh Marvel Studios. Kebetulannya
yang unik adalah pemeran Quicksilver disini, Evan Peters, pernah bermain
bersama dalam film Kick Ass sebagai sahabatan, haha...janjian ya.
Muka-muka baru pemeran X-Men versi muda
Nightcrawler : kalo yang ini
penampakannya hampir mirip dengan Beast, hanya saja lebih langsing dan masih
remaja. Dia bisa melakukan teleportasi guys, tapi dalam range yang dekat saja.
Pemerannya adalah Kodi Smit.
Cyclops : mutant yang ini juga
kayaknya familiar, punya kekuatan dimatanya yang bisa ngeluarin sinar laser,
dia juga pernah muncul di film-film X-Men sebelumnya. Tapi disini settingnya
dia masih remaja dan diperankan oleh Tye Sheridan.
Jean Grey : Sophie Turner yang
cantik akan memerankan Jean Grey yang cantik juga, di film X-Men dulu-dulu kan
Wolverine kesengsem banget ama Jean Grey ini, sayang udah jadi pacar kawan,
Cyclops. Jean merupakan mutant yang kuat, dalam performa terbaiknya dia bahkan
bisa mengalahkan semua mutant lewat kekuatan pikirannya kalo dia mau.
Nah dah komplit neh profil kedua
tim. Dipastikan pertempuran mereka akan menjadi sajian yang sangat dahsyat
terhadap visual effects yang kita liat nanti. Film X-Men yang sebelum ini
kemarin aja berhasil masuk nominasi Oscar kategori Best Visual Effects tahun
2014, menarik bukan. Apalagi nih trailer terakhirnya kemarin ada penampakan idola
kita semua, Wolverine, yeayyy....Wolvie main juga ternyata di film ini.
Oke sekian dulu previewnya ya,
semoga membantu. Selamat menonton filmnya nanti. Kalo mau nonton bareng saya
dan JMFC, ayok...kita ramaikan bioskop seru-seruan bareng. Hubungi kontak
person dibawah halaman ini ya. Thank you udah berkunjung dan baca.
JMFC 001 – Om Chan
rasanya belum tertarik sama nih film min hehehe itu kok bawa2 peraturan fight club :v
BalasHapusIya wajar bro, karna X-Men kalah populer dibanding MCU, apalagi plot cerita yang ga konsisten membuat orang kurang antusias.
Hapus