Senin, 14 September 2015

Review / Ulasan : Snowpiercer (2013) : Best Under Rated Movie 2013 By Muhammad Ilham



Review / Ulasan : Snowpiercer (2013) : Best Under Estimate Movie 2013 By Muhammad Ilham
Hey Guys, jumpa lagi nih sama saya dan tulisan saya di Blog kita tercinta ini, pekan ini saya akan membahas mengenai sebuah film yang Flying Below the Radar, maksudnya guys adalah dimana kebanyakan orang ga tau, atau bahkan tidak mengenal film ini sewaktu rilis, dan baru mengetahui film ini setelah rilis resmi di USA atau bahkan setelah keluar versi video dan tayang di Channel TV berbayar. Kok bisa? Karena Snowpiercer adalah film bikinan Korea Selatan. Premiere atau penayangan pertama Film Snowpiercer adalah di Korea Selatan pada bulan Juli 2013. Penayangan di USA sendiri dilaksanakan pada bulan Juni 2014.


Ah ga salah apa? Itu pemainnya Chris Evans (Captain America, The Avengers), Ed Harris (Gravity, Gone Baby Gone), Jamie Bell (Jumper), Tilda Swinton (The Curious Case of Benjamin Button/The Chronicles of Narnya), John Hurt (V For Vendetta) semuanya nama beken Hollywood. Yes guys film ini disutradarai oleh Joon-ho Boong seorang sutradara asal Korea Selatan (yang justru baru pertama kali mensutradarai film berbahasa inggris) dan diproduseri oleh orang Korea Selatan, walaupun 80% ini film di Shot dengan Bahasa Inggris. Ini membuktikan ga semua film korea itu mewek kayak drama korea, haha..ada juga yang fast pace action nih buktinya lahir Snowpiercer, ini juga adalah pembuktian bahwa film Korea mampu menembus pasar dunia. Kapan ya Indonesia bisa niru Korea prestasinya…*garukkepala*.



Bersetting di tahun 2014  dunia yang dihadapkan dengan isu pemanasan global dan para ilmuwan mencari solusi untuk memecahkan permasalahan ini, yang akhirnya menghasilkan eksperimen perubahan iklim yang disebut dengan formula CW-7 dan meluncurkannya di atmosfir bumi untuk menjadikan atmosfer “dingin”. Pemanasan global dapat dihentikan secara signifikan, namun efek CW-7 menyebabkan penurunan suhu di bumi secara drastis dan malah jadi menimbulkan jaman es baru. Seorang tokoh terkemuka di bidang transportasi bernama Wilford yang mengetahui eksperimen ini tidak akan berhasil, telah menciptakan Snowpiercer.


Snowpiercer adalah sebuah kereta api raksasa yang pempunyai peron/gerbong berjumlah banyak dan sangat panjang yang mampu berjalan terus menerus dengan lajur berputar mengelilingi seluruh wilayah negara di bumi. Zaman es baru membuat semua penduduk bumi musnah, sehingga hanya Snowpiercer lah tempat yang bisa membuat mereka hidup. Sejak Snowpiercer dioperasikan, 17 tahun pun berlalu, di tahun 2031 Snowpiercer itu dihuni oleh berbagai manusia dan digolongkan kedalam kelas-kelas ekonomi yang di buat oleh Wilford, kaum borjuis tinggal di area gerbong depan dengan gaya hidup berlebih-lebihan dan berfoya-foya, sebaliknya di gerbong belakang adalah golongan yang disebut sampah masyarakat yang hidup dengan kondisi yang jorok, brutal dan menyedihkan. 



Dan Minister Mason (Tilda Swinton) bertugas menjaga norma dan aturan dalam Snowpiercer dengan cara apapun bahkan dengan cara yang tidak manusiawi. Beh ane ga nyangka bentuk Tilda Swinton disini beda banget, asli total aktingnya. Diperlakukan layaknya seperti binatang, mulai dari diberi makanan Jelly protein (yang pada pertengahan film akan diperlihatkan bahwa jelly ini dibuat dari ribuan kecoa yang diolah menjadi agar-agar), dianiaya, diberi tempat tinggal seperti kandang binatang, dan pengambilan secara paksa terhadap anak-anak mereka, akhirnya menyalakan api revolusi (yang dari dulu sudah direncanakan dan dilakukan beberapa kali) dalam fikiran para penghuni gerbong belakang. 

 

Dipimpin oleh Curtis Everett (Chris Evans), sosok alpha dan dihormati di gerbong belakang (ini juga kalian akan ga nyangka kalo itu si Captain America, hebat dah Evans bisa buang jauh-jauh karakter si Capt disini), bersekongkol dengan mentornya Gilliam (John Hurt) yang merupakan partner Wilford sewaktu menciptakan Snowpiercer untuk merangsek dan memberontak menuju ke gerbong mesin dan menguasai Snowpiercer serta membalikkan keadaan. Berbekal dengan alat seadanya, ditemani oleh Edgar (Jamie Bell) yang merupakan wingman nya Curtis, Grey (Luke Pasqualino) bodyguard Gilliam dan seorang ahli akrobatik, Andrew (Ewen Bremner) dan Tanya (Octavia Spencer) yang anaknya diambil paksa serta dibantu oleh Namgoong Minsoo (Song Kang Ho)  seorang yang mempunyai keahlian teknik mesin yaitu membuka kunci pintu antar gerbong yang satu dengan gerbong lainnya. Dan tentunya pemberontakan ini tidak mudah karena tiap gerbongnya dijaga dengan ketat oleh petugas bersenjata.




Saya pribadi cukup kaget melihat seorang sutradara Joon-ho Boong mampu menampilkan film berbahasa inggris untuk pertama kalinya dengan sangat baik, Snowpiercer sendiri adalah adaptasi Novel Graphic berjudul Le Transperceneige, ide cerita dari novel ini bener-bener brilian dah. Eksekusi yang baik, pemberian Tone yang pas, Tone pada film ini sendiri mengingatkan saya dengan film Hunger Games. Penampilan Chris Evans disini cukup memukau namun yang justru mencuri perhatian saya adalah Tilda Swinton yang memainkan Minister Mason dengan sangat baik bahkan saya pribadi ampe benci banget nih ama minister Mason mulai dari penampilan, gaya bicaranya bikin ill feel dan pantas mendapatkan Ugly, Unstoppable Super Bit*h, oke guys sorry for the language, (kayak “watch your languange” says Captain America in Avengers – Age Of Ultron) tapi artinya nih akting Tilda total banget dan mampu merasuki benak fikiran saya. Alison Pill yang berperan sebagai The Teacher juga cukup mencuri perhatian.


Secara keseluruhan ini adalah film yang amat bagus dan amat menghibur (saya sendiri nonton ampe 2 kali), kesan Noir yang terasa, akting yang memukau, social satire yang kental dan ditambah dengan beberapa scene yang cukup comedic serta koreografi actionnya di tampilkan dengan baik membuktikan kalo film ini solid dan powerfull serta sungguh layak ditonton guys. Disini kalian bisa melihat juga visual effect yang sangat-sangat special dan unik, sangat tidak kalah dibanding bikinan Hollywood. Ini film almost perfect atau balance, imbang porsinya dari setiap segi, setelah kami memuji visual effect, kami juga sangat memuji alur cerita yang dibikin sampai ke detail skenario kata-kata yang dipergunakan, “ngena” banget! Adegannya pun banyak yang dibuat berhubungan dari teori awal sampai akhir. Dan tak lupa juga ini film “twist” banget juga, antara jagoan dan yang jahat berbalik unggul dengan tiba-tiba dan ga bisa diartikan apakah itu artinya menang atau kalah. Disini kita dibuat untuk tidak menjudge 100% pihak yang jahat itu salah, bahkan bisa jadi saja itu adalah keharusan karena tidak ada jalan lain, teori yang dimaksudkan mereka sangat masuk akal dan bisa jadi pembenaran, pihak yang baik disini pun belum tentu 100% benar. Fiuhh…berat yak..tunggu apa lagi, ambil popcorn plus minuman and watch this movie. Keep Calm and Keep Watching.

IMDB : 7.0/10
Rotten Tomatoes: 95%
Personal Opinion : 8.5/10 (ampe 2x nonton guys)


*JMFC 041 - Muhammad Ilham feat JMFC 001 - Om Chan*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...