Hello guys... It’s good to be back... Gila ngilang lama ni blog udah 3
bulan ga nulis-nulis.. Maap yak, karena memang lagi sibuk ada kerjaan
laen, hehe... Kepada para pembaca setia blog ini seperti Ahmad Supriyadi, Rizky Ramadhani, Aldi Gunawan, My Neverland, dan lain-lain yang ga bisa saya sebut semuanya...makasih udah menunggu, saya cuma bisa mohon maaf jarang update.
Gambar : express.co.uk
Nah sekarang ga mau banyak
basa-basi lagi, langsung aja bacot yang ditunggu-tunggu, ini dia Hal-Hal Dan Pertanyaan Setelah Nonton Avengers – Infinity War. Ya, seperti biasa,
ingat, artikel ini hanya untuk kamu-kamu yang udah nonton, karena banyak
spoiler besar yang dicurahkan. Kalo belum nonton tetap nekat baca ini, resiko
tanggung sendiri ya. But wait..sepertinya kalo ngomongin cuma hal-hal tersebut
belum maksimal serunya. Jadi dalam artikel ini saya tambah pertanyaan-pertanyaan, teori dan jawaban yang
mengitari pikiran para penonton sampe ga bisa tidur dibuatnya. Mulai dari
pertanyaan normal hingga pertanyaan absurd. So, cekidot gan...
Gambar : quirkybyte.com
Planet Vormir Lokasi Soul Stone
Dalam film, ternyata Soul Stone
adanya di Planet bernama Vormir. Yah, patah semua deh fan theories yang bilang
Soul Stone ada di Wakanda lah, ada di Heimdall lah, dll. Tapi setidaknya masih
bisa di cocoklogikan dengan huruf H-nya sebagai Hydra karena lobang batu dijaga
oleh Red Skull (Pemimpin Hydra), atau bisa juga Her sebagai referensi ke
Gamora, karena hanya Gamora yang tau dan untuk mendapatkan batu itu harus
mengorbankan dia. Nah planet Vormir sendiri memang exist di komik yang masih
berada dalam galaksinya Kree-Empire, Kree itu udah tau la kan siapa? Kalo lupa,
itu lho villain di film Guardians Of The Galaxy Vol. I. Di komik, planet ini
dihuni oleh sebangsa aloen-dragon bernama Vorms. Tapi di film dragonnya pada
kemana ya?
Jentikan Jari Thanos, Itu Real?
Thanos Finger Snap itu beneran
guys diangkat dari komik, dimana setelah semua batu terkumpul dan dia jentikan
jarinya, maka musnahlah semua penguni universe ini. Cuma bedanya, di komik itu
tujuannya adalah untuk memenuhi request si Lady Death, dewa cewek yang disukai
oleh Thanos.
Gambar : reddit.com
Senjata Baru Thor : Stormbreaker
Adalah Referensi Dari Beta Ray Bill
Ya, nama Stormbreaker itu
sebenarnya adalah nama untuk senjata palu yang dipunyai oleh karakter di komik,
Beta Ray Bill, seorang manusia-kuda yang dianugrahi Odin kekuatan seperti Thor
juga, termasuk juga punya palu, ya namanya Stormbreaker tadi. Beta Ray Bill
sendiri sih penampakannya di film masih abu-abu, cuma ada sekilas patung
kepalanya di menara milik The Grandmaster di film Thor – Ragnarok. Tapi di film
sepertinya nama Stormbreaker diambil oleh Thor sebagai senjata barunya, yang
kalo di komik, melihat bentuk seperti itu adalah senjata yang bernama The
Ultimate Mjolnir. Btw, kalo kita liat di film, sepertinya Stormbreaker ini
memang sangat ultimate ya, selain bisa mengeluarkan petir-petir dan membawa
terbang Thor, Stormbreaker mampu menembus power Infinity Stone yang dilepaskan
Infinity Gauntlett sebelum akhirnya menembus dada Thanos. Dengan senjata ini,
Thor sah sebagai The Strongers Avengers sampai saat ini. So, password Quinjet
jangan diganti ya, hehe.. IYKWIM.
Gambar : marvel.wikia.com
Spiderman Referensikan Film
Aliens
Di film, Peter Parker menawarkan
rencana kepada Tony Stark tentang bagaimana cara mengalahkan Ebony Maw saat
mereka di spaceship. Dia menyebutkan tentang film Aliens. Ya bagi kita-kita
yang udah pernah nonton film Aliens, di film itu memang jagoannya, si Ripley,
melobangi spaceship untuk mengeluarkan Alien. Sama seperti di film ini,
spaceship dilobangi sehingga Squidward tersedot keluar. Ga tau Squidward siapa?
Kelewatan! Haha...
Soulworld
Soulworld adalah dunia yang ada
di dalam Soulstone. Teorinya di Soulworld itu isinya adalah jiwa dari
orang-orang yang mati kena snap finger Thanos. So, masih ada kemungkinan mereka
dibangkitkan ke dunia nyata kembali bukan?
Gambar : marvel.wikia.com
The Cauldron Of Cosmos
Saat Stark ngobrol ama Strange di
Sanctum, Stark bersandar di sebuah artefak yang disebut Strange adalah The
Cauldron Of Cosmos. Di komik, artefak ini ibarat tv-nya waktu, jadi Doctor
Strange bisa melihat timeline dan history waktu di dalamnya.
Ending Credit Scene Logo Captain
Marvel Di Pager
Ya, bagi penonton awam mungkin ga
tau itu maksud ending credit scene itu apa. Nah, logo yang di pager Nick Fury
itu adalah logo Captain Marvel, karakter superhero juga. Sepertinya Nick Fury
memanggil bantuan Captain Marvel. Siapa dia? Dan kenapa kok baru dipanggil
sekarang bukannya dari awal? Teorinya scroll di paragraf bawah ya.
Gambar : comics4news.com
Captain Marvel? Siapa Dia? Dimana
Dia?
Captain Marvel, adalah nama
panggung seorang superhero di komik Marvel, yang awalnya bernama Mar-Vell.
Pertama kali yang menyandang nama itu adalah seorang alien Kree, yang dianggap
mengkhianati bangsanya dan kemudian pindah ke bumi untuk observasi. Nama
panggung Captain Marvel ini telah beberapa kali disandang oleh beberapa orang.
Sampailah pada nasib yang menjadikan seorang wanita bernama Carol Danvers
menyandang nama itu, yang filmnya akan tayang tahun depan. Di komik, Carol
Danvers mendapatkan kekuatan Captain Marvel ini sebagai akibat dari sebuah
kecelakaan yang mengubah DNA-nya. Apa kekuatan superhero Captain Marvel?
Well..basically ya dia punya energy blaster di tangannya, super strenght, daya
tahan super, dan bisa terbang. Kok biasa aja ya? Iya sih, kalo dalam mode ini
sepertinya masih biasa. Kekuatan lainnya adalah dia punya cosmic awareness yang
membuat dia mengetahui kejadian-kejadian di cosmic . Namun yang paling
mencengankan adalah ketika berada dalam mode Binary. Mode itu seperti Son Goku
yang berubah menjadi super saiya, nah begitu pula Captain Marvel berapi-api dan
meningkatkan powernya berkali-kali lipat.
Untuk film, baru ini saja yang kita tau, filmnya nanti akan bersetting tahun 90an, masa dimana Carol Danvers berkarir sebagai seorang pilot wanita. Di set syuting ada Nick Fury yang di make-up muda, sehingga kita prediksi Fury jelas tau siapa Danvers dan mungkin saja sempat memintanya untuk menjadi Avengers pertama. Namun mungkin karena suatu kejadian, Danvers terlempar ke dimensi lain, terjebak disana. Makanya kiprahnya selama tahun 90an sampe 2000an ini ga ada. Bagaimana dia bisa kembali ke masa sekarang itu masih menjadi pertanyaan. Teori dari fans adalah dia terjebak di Quantum Realm, yang kita sempat lihat di film Ant Man. Nanti, di film Ant Man And The Wasp kayaknya akan berurusan dengan Quantum Realm ini, dalam upaya penyelamatan Janet Van Dyne, istri Hank Pym yang terjebak disana. Setting waktu Ant Man And The Wasp adalah sebelum Infinity War, tapi kenapa rilisnya malah setelah Infinity War? Hayoo...ya karena kalo rilis duluan ya bakal jd spoiler buat Infinity War-nya kalo memang di film itu akan berdampak pada munculnya Captain Marvel.
Nano Teknologi Milik Helen Cho Di
Armor Suit Iron Man
Di film jelas kita bisa melihat
kalo armor Iron Man sekarang bisa muncul sendiri dari partikel kecil-kecil
gitu. Nah, yang bisa bikin teknologi begitu dalam MCU kalo ga Helen Cho ya si
Shuri, adeknya T’Challa yang nyiptain kostum Black Panther berteknologi nano.
So, si Stark pake yang mana? Kalo menurut saya sih pake yang dari Helen Cho.
Alasannya ada dua, pertama karena hubungan dia dengan Helen Cho sudah dari dulu
kenal dan sempat menyinggung soal rencana armor berteknologi nano di hadapan
Helen Cho dalam film Avengers – Age Of Ultron. Kedua, karena sesaat setelah
Stark kena tuja Thanos, Stark menyembuhkan luka tusuknya itu dengan semprotan
nano-cell yang hampir sama dengan yang digunakan Helen Cho untuk menyembuhkan
luka Clint Barton. Hmm...berterima kasihlah kepada Helen Cho, karena kalo ga ada
itu, kita akan jauh lebih sedih terpukul melihat Stark yang kita idolai mati.
Nidavellir Diserang Thanos, Kok
Asgard Ga Tau Sih?
Ya, pertanyaan konyol sih
awalnya, Nidavellir diserang Thanos dalam rangka Thanos meminta para Dwarf
menempah Infinity Gauntlet, kok Asgard ga merespon? Padahal kan Nidavellir
adalah bagian dari Nine Realm, yang dijaga oleh Asgard. Apalagi waktunya cukup
lama, lebih dari 3 tahun, hitung saja, di end credit scene film Avengers – Age
Of Ultron, Thanos udah punya Gauntlet-nya, ingat kan yang “Fine...I’ll do it
myself”. Jadi dari tahun 2015 ke 2018 Nidavellir merana, Asgard ga tau sama
sekali. Jawaban yang cukup masuk akal adalah karena saat serangan itu terjadi,
Asgard sedang dipimpin oleh Loki yang menyamar jadi Odin. Ingat kembali di
ending Thor – The Dark World ya di tahun 2013, Loki kan nyamar jadi Odin tuh.
Seandainya saja yang mimpin Asgard Odin, ya sudah pasti Odin bertindak
menyelamatkan Nidavellir.
Hulk Kok Ga Mau Keluar Sih Di
Bumi?
Singkat saja, ada dua
kemungkinan. Pertama, karena dia takut alias cemen, karena baru saja di K.O
oleh Thanos. Kedua, karena dia trauma,
terakhir kali Hulk mengamuk di bumi Afrika di film Avengers – Age Of Ultron,
banyak warga yang jadi korban. Jadi dia ga mau ada korban lagi gegara Hulk.
Vision Kok Lemah Banget Disini?
Yap..kok gitu ya? Padahal dia
punya infinity stone dan di film-film sebelumnya juga dia kuat bak dewa.
Jawaban yang masuk akal adalah karena dia android, bukan iphone,
uppsss...maksudnya karena dia memang android, android itu kan kalo udah rusak
ya ga bisa berfungsi normal lagi. Dia bukan kayak Captain ato Wolverine yang
bisa nyembuhin luka cepat. Lihat kembali di film dia kena tuja Corvus Glaive
dari belakang secara tiba-tiba, sehingga sistem di tubuhnya juga ikut rusak.
Makanya lemah dia jadinya. Mau berkelahi ga punya skill, justru yang manusia
biasa kayak Captain America dan Black Widow yang bisa fight si Glaive dan
Proxima Midnight. Btw, kalo nanya lagi, tubuh Vibranium Vision kok bisa tembus
tombak Corvus? Jawabannya dua hal, pertama karena tubuh Vision ga sepenuhnya
Vibranium, dia campuran daging juga kan, lihat kembali film Avengers – Age Of
Ultron saat Ultron bikin tubuh Vision. Lalu saat kena tuja juga keknya dia
sedang berada dalam mode tubuh manusianya. Nah kedua, kalopun dia berada dalam
mode Visionnya, tetap aja bisa tembus oleh senjata Corvus, karena tombaknya itu
di komik adalah senjata yang bisa memotong apa saja benda di universe ini,
wow...
Gambar : giphy.com
Scarlet Witch Overpower Bisa Nghancurin Infinity Stone
Ya, tapi ga bisa kita generalkan kalo Scarlet bisa nghancurin semua stone. Karena yang dihancurinnya adalah mind stone, yang memang ranah "mind" adalah kekuasaan Scarlet Witch. Dan Scarlet memang diciptakan dari mind stone, itulah yang disebut Vision juga : "Hanya kamu yang bisa nghancurin mind stone.". Jadi belum tentu dia bisa nghancurin Infinity Stone yang lain. Secara, itu Infinity Stone lho, batu yang sangat kuat bahkan sekelas dewa Bor, kakeknya Thor, aja ga bisa nghancurin, hanya bisa simpan Aether (reality stone) dikubur di convergence realm. Tapi ga ada salahnya juga sih kalo Scarlet kita anggap strong, mengingat blasternya sebelah tangan dia aja cukup menahan Thanos sambilan sebelah tangan lagi sambil nghancurin mind stone. Lagipula, kalo diliat-liat jejak powernya Scarlet ini sepertinya unlimited potential. Dia ini kayak bangsa Saiya di komik Dragon Ball, yang kalo kena motivasi ato kena pecut sesuatu hal yang bikin emosinya memuncak bisa menjadi jauh lebih kuat. Lihat kembali saat dia diceramahi Hawkeye dan saat kematian Quicksilver di film Avengers - Age Of Ultron.
Kenapa Doctor Strange Tidak Mau
Menggunakan Time Stone? Malah Nyerahin Ke Thanos.
Sebenarnya sih ya sempat
disinggung juga oleh Thanos kan, “Eh Strange, elu punya senjata terkuat (infinity
stone) untuk melawanku tapi malah ga mau pake”. Oke, jawabannya bisa beragam,
pertama, kenapa ga dia pake untuk “Bargaining Power” kayak dia lawan Dormamu?
Jawabannya karena lawan Dormamu itu dia bisa bikin timeloop karena fighting
lawan Dormamu itu di Dark Dimension yang ga kenal ruang dan waktu, jadi
timeloop bisa dibuat dan Dormamu pun resah. Kedua, kenapa dia ga pake buat
mundurin waktu? Jawabannya karena dia ingat nasehat Mordo di ending film Doctor
Strange. Ingat, di film itu dia pake Time Stone buat mundurin waktu dan idupin
kembali Wong dan warga yang mati. Tapi Mordo ga setuju dan bilang akan ada resiko dan konsekuensi : “You think
there will be no consequences, Strange? No price to pay? We broke our rules,
just like her. The bill comes due. Always!”. Bahkan di pertengahan film Doctor
Strange, Mordo juga udah wanti-wanti : “Temporal manipulations can create
branches in time. Unstable dimensional openings. Spatial paradoxes! Time loops!
You wanna get stuck reliving the same moment over and over forever or never
having existed at all?”. Jadi ya takut aja kalo make lagi Time Stone-nya ntar
malah fatal akibatnya.
Dan terakhir, kenapa ga dipake Time Stone dan malah
nyerahin ke Thanos untuk pertukaran nyawa Stark? Ini yang menjadi kunci paling
krusial. Ingat kembali ucapan Doctor Strange sebelum menjadi debu :”This is the
only way”, ya maksudnya adalah nyerahin
batu ke Thanos dan menukarnya dengan nyawa Stark adalah satu-satunya cara, cara
apa? Cara agar kita menang lawan Thanos. Kok menang? Kan banyak yang mati kok
dibilang menang. Well...ingat kembali scene dimana Strange melakukan semedi
perjalanan waktu dan melihat probabilitas masa depan, dan hitungan yang dia
dapat adalah 14 juta kekalahan dan hanya 1 kemenangan. Jadi dia sebenarnya udah
tau, 1 kemenangan itu dapat diraih dengan cara apa, jadi ya percaya saja bahwa
1 kemenangan itu adalah dengan cara menyerahkan batu ke Thanos dan membiarkan
Stark hidup. Kenapa Stark mesti hidup? Dia meyakini, Stark mempunyai peran yang
sangat penting untuk menjadi penyelamat di film berikutnya, dan aktor yang
menjadi kunci 1 kemenangan itu tadi. Ini merupakan twist 180 derajat ya karena
di awal film Strange ngomong ke Stark bahwa dia ga ragu untuk merelakan nyawa Stark
demi menyelamatkan dunia. Eh yang terjadi malah sebaliknya.
Gambar : pinterest.com
Stark Kunci Kemenangan? Emang
Stark Bisa Apa?
Well...ga tau ya di film nanti
dia bakalan nyiptain apalagi, kalo di komik ataupun di kartun, ada referensi
yang mengarah kepada peran Stark dalam mengalahkan Thanos. Yang pertama kalo di
komik, Stark punya hubungan sama yang namanya Godkiller Armor. Godkiller adalah
sebuah robot super raksasa dan super kuat yang diciptakan kaum The Aspirants
untuk mengalahkan Celestials. Celestial tau la kan ya, penampakannya sendiri di
film udah ada di Guardians Of The Galaxy Vol. I saat The Collector menjelaskan
Infinity Stones dan di Guardians Of The Galaxy Vol. II jelas villain Ego The
Living Planet juga merupakan Celestial, sementara Knowhere markasnya The Collector
sendiri adalah kawasan yang dibangun diatas tengkorak kepala sebuah Celestial. Jadi
udah kebayang gedenya semana. Nah, ratusan tahun berlalu, Godkiller ini
dibangun kembali oleh Recorder 451, sebuah robot cerdas, yang meyakini manusia
di bumi punya harapan sebagai pembawa kedamaian semesta. Untuk mengoperasikan
Godkiller dibutuhkan pilot yang secara genetik tersinkron ke Godkiller, maka
Recorder 451 menciptakan Arno Stark, anak kandung Howard Stark yang
dimodifikasi saat masih bayi untuk ketika besar nanti dapat menjadi pilot
Godkiller.
Wait...what??? Say it again?? Arno Stark adalah anak kandung Howard
Stark. Ya...menyakitkan bukan? Mengetahui kalo Tony Stark bukanlah anak kandung
Howard. Jadi Tony Stark adalah anak yang diadopsi Howard sebagai pengalihan
terhadap Recorder 451, agar ketika Arno dewasa, Recorder 451 tidak
mengambilnya. Arno selama ini secara rahasia hidup di rumah sakit rahasia milik
Howard. Namun pada akhirnya Tony dan Recorder 451 menyadari bahwa Tony bukanlah
manusia yang dibuat untuk menjadi pilot Godkiller. Sudah cukup ya dongengnya.
Nah hubungannya adalah armor Godkiller itu ya mungkin bisa mengalahkan Thanos.
That’s it, haha...
Gambar : marvel.wikia.com
Kedua, kalo di film kartun
Avengers Assemble, Stark mendapatkan hadiah dari ayahnya Howard berupa robot
Project Arsenal, yang mana robot tersebut sangat kuat bisa menahan serangan
Infinity Stone dari Gauntlet Thanos. So, manakah peran Stark yang kemungkinan
terjadi di film? Biasanya sih pasti domodifikasi lagi biar ga mirip. Kita
tunggu saja. Yang jelas, apa yang diyakini Doctor Strange itulah cara dan
satu-satunya kemenangan dimana Stark harus tetap hidup.
Okeh, itu dulu beberapa hal yang
saya ingat. Kalo ada yang kelupaan ato salah, koreksi aja ya. Kalo kalian punya
pertanyaan ato saya yang kelupaan, silahkan komen disini, ntar dijawab..
See you...
Tony dan dr. Pym kolaborasi ngalahin thanos ada kemungkinan ga bro
BalasHapusKalo bicara possibilities bisa aja sih bro.. Tp keknya lbj dr skedar mereka brdua, ada peran Capt Marvel jg.
HapusNah itu, konon, Captain Marvel-lah yang bisa ngalahin Thanos seorang diri, bahkan dia digadang-gadang lebih kuat dari jagoan di komik sebelah: Superman.
HapusAkhirnya infinity war hahaha.. untuk hint dan clue clue lain sudah dpt di tempat lain but ttg Arno stark dan god killer sy baru tau disini.. keren mas nya .. lannjutkan
BalasHapusWah ada nama ane nii disebut 😂😂
BalasHapusSerial Runaways dan Cloak and Dagger g diulas, Bro? Apa udah di halaman lain?
BalasHapusWkwkwk lama nunggunya nih blog kaga diisi-isi. Begitu banyak penghuninya, tapi sepi. Para empunya lagi semedi kayaknya. Biar tambah sakti kaya Wiro Sableng, atau lagi terkontaminasi symbiote Venom kali ya? Hahahaha
BalasHapusKena snap thanos hikss...
HapusKena snap Thanos? Pantesan lama g muncul. Berkelana di Soul World, ya? Hehehe
BalasHapus