Senin, 24 Oktober 2016

Ingin Ditipu Oleh Film? Inilah Tontonan Wajib Film Dengan Ending Paling Twist (Kolaborasi om Chan JMFC 001, Ilham JMFC 041, Nendra JMFC 069)

Ciyeee....sekali-sekali kami bertiga kolaborasi nih dalam satu artikel. Sebenarnya sih saya (Om Chan) cuma sebagai provokator disini, hehe...mancing mereka (Ilham dan Nendra) untuk mau ungkapin film-film yang menurut mereka mempunyai ending paling twist, karena sepengenalan saya, mereka telah banyak mengkonsumsi film-film berjenis itu, biasanya thriller, mysteri dan horror. Kan lumayan buat saya tau juga dari pengalaman mereka...hahahaha...twist bukan..

Sebagai pembukaan, apa sih yang dimaksud dengan film yang memiliki ending twist? Arti twist dalam bahasa kita simpelnya adalah berbelok atau mutar. Nah film yang memiliki twist ending maksudnya ya film itu mempunyai akhir cerita yang memutarbalikkan pendapat atau praduga penonton terhadap cerita filmnya hingga menyebabkan penonton sangat terkejut. Misalnya dari awal penonton akan menebak akhir cerita adalah A, maka yang terjadi malah B. Tingkat ke-twist-an ending ada yang biasa saja tak terlalu mengejutkan, tapi ada juga yang sangat menohok, yang sama sekali tidak diperkirakan oleh penonton akan seperti itu, hingga kita akan berucap sadis contohnya : “Njiiirrrr...rupanya dia...”, “Bangkeee....ga nyangka....”, “Sialan....selama ini.....”, (kamu tambah sendiri, hehe...).

Nah dibawah ini kami bertiga akan membagikan pendapat kami, pengalaman kami dalam menonton film-film yang memiliki twist ending. Kenapa bertiga? Karena tentu ada banyak sekali film yang memiliki twist ending, dan tidak semua orang telah menonton semua filmnya, jadi dengan keroyokan setidaknya bisa lebih variatif untuk referensi temen-temen. Contohnya saja saya belum nonton Se7en dan The Mist, yang banyak orang bilang ini sangat twist, atau ada film-film twist dari jaman dahulu yang pernah dikonsumsi Ilham sebagai penikmat film klasik, atau termasuk juga kalo saja ada non hollywood movie yang disukai oleh Nendra mempunyai ending yang twist.

Buried
Gambar : en.wikipedia.org

Dalam penilaian ini tentu saja subjektif berdasarkan sudut pandang kami masing-masing, selera masing-masing terhadap filmnya. Kategori twist ending bisa berbeda-beda, bisa karena tingkat shock-nya, bisa karena kemasan ceritanya yang bagus, bisa karena suka aktingnya yang total, atau sebab lainnya. But rule number one-nya adalah bahwa masing-masing kami tidak bole ada yang tau listnya sampai tulisan ini masuk redaksi, hehe...kenapa? Karena agar list tersebut murni tanpa ada influence dari orang lain, begitu juga paragraf isinya ga ada yang saling tau dulu. Gitu lho...akankah ada beberapa yang sama? So, apa saja listnya? Ini dia Top 10 movie yang punya ending paling twist menurut Om Chan-Ilham-Nendra dan disusun berdasarkan ranking. Kalimat yang di paragraf itu adalah tulisan dari nama orangnya masing-masing ya.

WARNING! Beware of MINOR SPOILER!

Ranking 1
Om Chan : Saw (2004)
Ga ada yang menyangka sama sekali kalo ternyata dalangnya adalah *tuuuuuuut* (sensor spoiler). Sangat, sangat pantas jika dinobatkan sebagai peringkat pertama film yang memiliki ending paling ga disangka-sangka. Apalagi kalo kamu tau film ini memiliki budget cuma sekitar 1 juta dollar AS tapi berhasil meraup lebih dari 100 juta dollar AS. Film ini sendiri juga merupakan film debut seorang sutradara muda berbakat, James Wan, yang berhasil menjadikan Saw salah satu Cult Movies. Coba bayangin, sepanjang film yang menjadi menu utamanya hanyalah ada dua orang yang sedang terikat di sebuah ruangan bekas toilet, berjuang menyelamatkan diri dari ancaman psikopat yang memenjarakan mereka disana. Letak bagian twistnya dimulai dari konflik batin tak terelakkan yang dibangun karena sang psikopat mewajibkan mereka untuk menyelamatkan diri dengan alat ala kadarnya dalam waktu yang sempit, hingga puncaknya ketika mengetahui siapa pelaku dibalik teror ini. All of us didn’t see that coming.


Saw
Gambar : tvtropes.org

Ilham : Se7en (1995)
Yesssss, ini lah sang jawara dari Top 10 Most Twisted Ending Movies yang saya buat, saya adalah penggemar berat Se7en, sinopsis rasanya tak perlu saya jelaskan karena saya sendiri pernah membuat artikel tentang se7en, adalah 2 orang Detektif yang satu veteran dan yang satu masih muda dan ‘panas’, berbeda watak harus bekerja sama menangkap pembunuh berantai yang memanifestasikan 7 dosa besar dalam buku The Divine Comedy dalam setiap pembunuhannya. Apalagi yang harus saya bilang tentang film ini? Merupakan paket lengkap dari sebuah genre thriller investigasi, pasti banyak yang berpendapat kalau twist pada Se7en tak sekuat Oldboy dan The Prestige atau The Sixth Sense , yang menjadi perbedaan adalah pembangunan cerita yang sangat mengagumkan. Kematian demi kematian yang terjadi, penyelidikan yang dilakukan Mills dan Sommerset dalam menangkap pembunuh, tone yang begitu pas dengan filmnya dan puncaknya kalau ternyata si pembunuh melakukan sesuatu yang tak kita duga diakhir cerita, yang menyiratkan kalau sebenarnya sang pembunuh bukan hanya psikopat yang gila, namun juga jenius dan benar-benar terencana. Dan membuat saya harus memberikan predikat salah satu Ending terbaik yang pernah anda, dan Twist Ending terbaik yang pernah diberikan oleh sebuah film.

Gambar : en.wikipedia.org

Nendra : Oldboy  (2003) Original Korean Version
Entah sejak kapan saya jatuh cinta pada film Korea, namun dapat saya katakan jika mereka membuat film mereka pasti akan mengusik sebagian rasa kemanusiaan kita, mereka akan berani terlalu jauh bermain di daerah yang sangat sensitive, film ini contohnya, seorang laki – laki bernama oh Dae Su (colek Bro Ilham hahahaha) tiba – tiba disekap oleh orang tak dikenal, bukan main – main, Dae Su disekap hingga 15 tahun lamanya, lalu dilepas begitu saja. Siapa coba yang gak marah disekap tanpa penjelasan lalu dilepas kayak binatang liar? Nah Dae Su pun berniat membalas dendam dan bertekad memakan hidup – hidup orang yang disekapnya, untuk itu Dae Su latihan dulu makan gurita hidup disebuah rumah makan, ehh sang pelayan Mi Do rupanya tertarik lalu mereka saling jatuh cinta. Tapi dendam belum usai, Dae Su menyelidiki dan akhirnya menemukan orang yang menyekapnya. Dapatkah Dae Su membalas dendam? Apa motif dibalik penyekapannya? Satu kalimat kunci di film ini adalah “Jangan Tanya kenapa kamu disekap selama 15 tahun namun tanya kenapa kamu dilepaskan setelah 15 tahun“, ya kurang lebih gitu lah hahahahaha, film ini sangat kelam dan menyentuh sifat sensitive kemanusiaan, jadi jika anda merasa tidak nyaman setelah melihat film ini, maafkan saya ya?

Old Boy
Gambar : pinterest.com
Ranking 2
Om Chan : Ender’s Game (2013)
You didn’t see it coming? Kalo iya, sama, saya juga. Saya nobatkan ini sebagai runner up karena beda dengan film twist ending lainnya. Disaat yang lain dikuasai oleh genre horror/thriller/mysteri, Ender’s Game mengusung tema sci-fi space war yang nyaman dinikmati. Mengisahkan akademi militer ruang angkasa yang dimiliki manusia, sedang mempersiapkan diri untuk berperang melawan alien yang pernah menyerang bumi beberapa tahun lalu. Caranya mereka merekrut dan mendidik kadet remaja-remaja yang cerdas, kemudian dilatih tembak menembak dan strategi perang menggunakan fasilitas simulasi virtual reality. Kadet dibagi dalam beberapa grup yang dipertandingkan sebagai ujian. Grup dengan nilai tertinggi akan dinobatkan sebagai garda terdepan yang berhak menjalani final test untuk dinyatakan layak atau tidak berperang melawan alien. Apa yang terjadi di final test adalah kejadian yang sangat membuat saya shock therapy, makjlebbb banget, terdiam seribu bahasa sekaligus menyedihkan. Twist ending film ini saya yakini sebagai pesan moral dan sindiran terhadap peperangan dunia yang terjadi abad ini.

Enders Game
Gambar : karlkapp.com
Ilham : The Prestige (2006)
Taukah anda kalau Agent 001 dan Nendra jatuh cinta pada seorang cowok? Namanya adalah Christopher Nolan (wakakwakwakwak). Kecintaan mereka berdua pada bung Nolan begitu besar dan dalam. Dan jangan anda berani mengejek film Interstellar atau Inception di depan mereka berdua. Terlepas dari itu semua memang Nolan is so damn good, kalau ada James Wan sebagai The Master of Horror, maka Nolan adalah The Master of Mindbending, genre nya yang unik, dan diluar nalar, penyutradaraannya yang khas membuat banyak orang menyukai karya Nolan, termasuk saya sendiri. The Prestige adalah salah satu karya terbaiknya, (walau harus diakui karya Nolan jarang yang jelek), ow yeah, saya yakin The Prestige akan masuk Top 3 milik Nendra dan Agent 001. The Prestige bercerita tentang dua pesulap Robert Angier (Hugh Jackman) dan Alfred Bowden (Christian Bale) yang dulunya satu kelompok sebagai asisten pesulap. Pada satu pertunjukan isteri Angier meninggal diatas panggung dan Angier melimpahkan penyebab kematian itu pada Bowden. Mulai dari sinilah kompetisi antar keduanya terjadi, sama-sama sebagai pesulap yang bersinar mereka bersaing dengan cara menyabotase pertunjukkan dan membocorkan trik satu dengan yang lain. Bahkan persaingan mereka pun tak mengenal batas etika dan keselamatan. Akhirnya Bowden menciptakan sebuah trik The Transporter Men, dimana seseorang dapat berpindah dalam sekejap. Persaingan semakin memuncak dan memberikan konsekuensi yang fatal bagi keduanya. Mengisahkan tentang obsesi, determinasi, integritas, persaingan dan kesempurnaan. Film ini begitu epic, dan akan stuck di ingatan anda selama bertahun-tahun mendatang, genre pesulap sangat jarang diangkat ke film, dengan balutan Sci Fi, romance dan twist yang ga pernah kalian sangka, serta Cast yang luar biasa maka The Prestige harus saya nobatkan di posisi 2 dalam list ini.

Nendra : Burried (2010)
Ryan Renold berperan sebagai Paul Conroy seorang supir truk perusahaan kontraktor di Irak yang tanpa tau sebabnya tiba – tiba terbangun dalam sebuah peti mati yang terkubur dalam tanah. Perlu diketahui, bahwa dari awal sampai akhir, film ini hanyalah berfokus pada Paul Conroy didalam peti. Jadi dapat disimplkan bahwa film ini memilik cast yaitu Ryan Reynold, Peti Mati, Blackbe**y, Zippo, dan cameonya adalah seekor ular hahahaha. Maksud si penculik menaruh Blackbe**y dipeti adalah agar Conroy bisa menelpon lalu meminta tebusan, nah melalui percakapan inilah kita dapat melihat eh, mendengar bagaimana rumitnya birokrasi, kejamnya perusahaan dan kritik social tentang peperangan. Jika anda sabar maka anda akan mendapatkan sebuah rasa yang menusuk ulu hati pada akhir film ini.


Ranking 3
Om Chan :The Ring (2002)
Wah ini juga gila twist endingnya. Gimana ngga, film horor satu ini dari awal membimbing penonton untuk menduga bahwa solusi untuk keluar dari masalah hantu ini adalah dengan mengungkapkan misteri kematiannya dari dalam sumur (twistnya sengaja ga diomongin disini). Susah payah pemeran utama wanita disini, Rachel (Naomi Watts) mencari petunjuk dari setiap adegan dalam kaset video yang legendaris tersebut, yang katanya kalo nonton kaset video itu kamu akan mati dalam 7 hari setelahnya. Eh...pas diending kita kira selesai, ternyata belum sama sekali, malah itu sebagai titik awal lagi bagi sekuelnya. Bener-bener mutar balik 100% dah. Film yang satu ini menjadi tontonan wajib bagi kamu yang suka film horor deh. Saya bener-bener ga nyangka, saya udah hembus nafas lega lho waktu endingnya itu, tapi pas tau itu apa, heeegggghhhh....nyesek lagi, sakiiiittt banget, haha....

Ilham : The Sixth Sense (1999)
Tau kah anda dengan sosok M. Night Shyamalan? Sebelum meredupnya Night dikarenakan karyanya yang jeblok di pasaran dan mata kritikus (The Last Airbender, The Happening, The Village). Di era kejayaannya M. Night Shyamalan mampu menelurkan beberapa masterpiece,salah satu yang terbaik adalah The Sixth Sense. Adalah Cole (Haley Joel Osment) seorang bocah yang mampu “melihat” arwah orang yang sudah meninggal membuat Cole mengalami Depresi dan ketakutan, Malcolm (Bruce Willis) seorang psikiater anak yang ternama mencoba menyembuhkan Cole. Pertama kali menonton The Sixth Sense saya sebenarnya menganggap film ini sebagai hororr flick biasa (hantu-hantunya cukup menakutkan), namun The Sixth Sense lebih dari itu, The Sixth Sense adalah psikologi thriller yang benar-benar brilian, keunikan film ini terletak pada kemampuannya dalam memainkan imajinasi yang menonton, apa yang kita lihat bukan berarti benar, apa yang kita fikirkan belum tentu itu yang terjadi, memainkan logika kita ke level yang mungkin selama ini belum kita rasakan. Beberapa petunjuk diberikan dengan jelas, kadang juga dengan samar, namun kita tidak akan menyadari semuanya hingga diberikan ending yang benar-benar mengejutkan. Dan saya berani bertaruh kalau anda ga akan mampu menebak twist yang diberikan The Sixth Sense, Performa Willis yang Strong tapi subtle dan Osment aktor cilik yang memperlihatkan sosok yang benar-benar mature, keduanya luar biasa, mereka berdua dalam puncak performanya, film yang cerdas, terorr yang jempolan, plot yang luar biasa mengharuskan saya menaruh The Sixth Sense di peringkat ketiga.

The Sixth Sense

Nendra : Pintu Terlarang (2009)
Sedikit rasanya sutradara Indonesia yang masih idealis, dan diantara yang sedikit itu terselip nama Joko Anwar yang meracik film ini dengan sentuhan thiller yang memukau, alkisah Gambir (Fachri Albar) adalah seorang yang sukses, beristri cantik dan tidak pernah kekurangan materi, namun itu semua malah membuatnya semakin hampa. Hubungan Gambir dengan sang istri tidaklah seharmonis yang terlihat, hal ini karena mereka sebenarnya pernah hampir punya anak namun digugurkan dan atas permintaan sang istri, Gambirpun mulai membuat patung – patung wanita hamil yang diisi dengan sesuatu hal yang menjijikan, hal ini menjadikan Gambir semakin terkenal. Anehnya lagi sang istri memiliki sebuah pintu yang terlarang bagi siapapun untuk dibuka, nah jika anda penggemar film dengan twist ending dan sedikit tumpahan darah dimeja makan, saya rasa film ini dibuat khusus untuk anda :D

Ranking 4
Om Chan : Fight Club (1999)
Nah kalo film yang satu ini saya yakini akan muncul disetiap orang ngomongin film yang memiliki twist ending. Film ini tuh ibarat pemain sulap yang sangat rapi menjaga triknya, hingga penonton ga tau kalo itulah kenyataannya. Sepanjang film, ada seorang pria karyawan kantoran (Edward Norton) yang menderita insomnia berat, bersahabat dengan seorang pria lainnya yang bisa dibilang adalah seorang yang psycho (Brad Pitt), karena dia melakukan tindakan yang aneh-aneh, seperti membentuk sebuah klub berkelahi, mencemari makanan di restoran hingga puncaknya meracik handmade bom dan merencanakan peledakkan gedung. Untuk hal terakhir itu, mereka berselisih paham, sehingga mengakibatkan puncak konflik persahabatan mereka. Letak twist yang mega shocking itu berada di endingnya, penonton tak akan mengira siapa sebenarnya jati diri sang psycopath ini. Bangke.....

Ilham : Oldboy (2003) Original Korean Version
Tahukah kalian kalau artikel yang sekarang ini saya buat, Top 10 most Twist Ending movies dibuat dengan format Triple Threat yang terdiri dari 3 orang member JMFC? Ketiga orang itu adalah saya, The Master of MCU a.k.a Agent 001 a.k.a Om Chan dan The Master of Galau Nendra Pratama. Kami bertiga mempunyai satu persamaan yaitu menyukai film dengan ending yang tak diduga, dan bukan tidak mungkin ada film-film di list saya terdapat di list mereka dan Vice Versa. Dengan konsep Triple Threat maka saya ga tau apa yang mereka tulis begitu pula sebaliknya sampai artikel ini turun posting. Nah Saya berani mempertaruhkan reputasi saya (hehehe) kalau Oldboy akan menjadi juara di list miliknya Nendra, secara karena dia juga yang menyarankan saya untuk menonton film ini dan dia begitu memuja Oldboy. Menceritakan Oh Dae Su seorang yang biasa saja diculik dan disekap selama 15 tahun tanpa sebab, setelah 15 tahun dia dilepaskan diberi uang, handphone dan pakaian, bertekad menuntut balas Oh Dae Su memulai perburuan nya mencari orang yang membuatnya menderita. Dari sudut pandang subjektif, Oldboy merupakan film yang luar biasa namun sisi lain saya membenci nya, kenapa luar biasa? Cerita yang benar-benar dibangun dengan baik dan apik, ibarat lorong gelap, oldboy adalah lorong gelap tak berujung, jangan pernah mengharapkan seberkas cahaya di film ini, kalian tak akan menemuinya. Walaupun saya jarang menonton film Korea, akting para cast di film ini bisa dibilang jempolan, tiap-tiap peran yang dimainkan mampu memberikan kesan yang mendalam bagi penonton (bahkan saya aja masih terngiang-ngiang dengan tampilan rambut belah tengah aneh milik Oh Dae Su), teknik pengambilan gambar yang luar biasa salah  satunya adalah teknik One Shot yang dipakai dalam adegan Oh Dae Su bertarung dengan sekelompok orang dalam sebuah lorong sempit, menjadikan adegan ini sungguh legendaris. Kenapa saya membenci film ini?karena anda harus nonton sampai akhir dan melihat keseluruhan inti cerita maka anda akan menyadari betapa “sakit” film ini, melampaui batas tabu dalam penyajian cerita, film ini akan mengguncang moral anda hingga ke dalam jiwa. Saya sampai 2 hari ga mood nonton film karena nonton Oldboy, disturbing sensation yang melekat di otak diakibatkan oleh ending yang ga bakal anda duga, (anda jenius kalo bisa menduga apa yang terjadi di ini film), pada akhirnya saya harus mengakui kalau mental dan perut saya belum siap untuk mencerna Oldboy. Namun hal ini lah justru yang membuat Oldboy Superior. Kalo anda ga siap jangan nonton film ini, karena sekali anda nonton anda tak akan pernah bisa kembali.

Psycho
Gambar : en.wikipedia.org

Nendra : Psycho (1998)
Mungkin inilah film yang menjadi dasar bagi film – film lain untuk mengangkat tema kepribadian ganda, diawal film kita akan diajak nerkenalan dengan Marion seorang pegawai bank yang bukannya menyimpan uang nasabah malah membawanya kabur dan terdampar disebuah motel tua, horrorpun dimulai Marion dilaporkan hilang dan pemilik motel Norman yang mengaku tinggal bersama sang ibu pun diperiksa, lantas apa yang terjadi dengan Marion? Benarkah Norman tidak terlibat? Ataukan ada hal lain yang akan terpecahkan diakhir film ini? Psycho menawarkan lebih dari sekedar twist, namun juga music latar yang menyiksa penontonnya.

Ranking 5
Om Chan : The Usual Suspects (1995)
Nah yang ini sama juga dengan Fight Club diatas, hampir selalu masuk omongan orang jika berbicara twist ending movies. Padahal film ini sebenarnya simpel banget, hanya menceritakan seorang saksi dari kejadian kriminal yang sedang diinterogasi oleh polisi setempat. Saksi tersebut bernama Verbal Kint, secara detail ia menceritakan kembali kejadian meledaknya kapal milik geng mafia disana. Film akan mengarahkan kita kepada “usual suspects” yang selalu menjadi langganan polisi, yaitu Verbal Kint dkk. Cerita mulai sangat menarik ketika Verbal menyatakan bukan dia dkk yang menjadi dalang kejadian tersebut, melainkan ada sosok pimpinan mafia lain yang misterius. Tapi ketika tau yang sebenarnya pas ending, njiiirrr...kalian akan sangat terpukul, kalo kita nonton sambil minum kopi, mungkin gelas kita juga akan jatuh seperti kopinya detektif Kujan di film ini, sialan banget deh, hehe... Sangat layak untuk selalu menjadi perbincangan orang setiap berbicara twist ending movies.

The Usual Suspects
Gambar : imdb.com

Ilham : Fight Club (1999)
First Rule of Fight Club: you do not talk about fight club, inilah salah satu kutipan yang paling populer dalam film Fight Club. Fight Club merupakan popular culture di era millenium, ceritanya yang menarik, misterius, dan macho membuat banyak orang menggandrungi fight club hingga sekarang. Dan yang pasti endingnya yang mampu memutar film 360 derajat membuat Fight Club semakin ciamik. Bercerita tentang seorang pekerja yang insomnia dan bertemu dengan pembuat sabun yang eksentrik, lalu keduanya mencari sensasi baru dalam hidup dengan membuat club bertarung. Dimana para anggotanya bebas bertarung satu sama lain yang dibatasi dengan aturan tertentu. Dua Cast utama yang kuat Brad Pitt dan Edward Norton sungguh memukau, keduanya mampu mengimbangi satu sama lain. David Fincher yang merupakan salah satu Master di bidang film-film seperti ini mampu menyajikan cerita yang unik dan menarik sehingga penonton tak akan bergeming dari awal sampai akhir. Ending yang klimaks dan mengejutkan membuat Fight Club pantas untuk disebut sebagai salah satu film twist ending terbaik yang pernah ada.

Nendra : The Others (2001)
Nicole Kidman yang berperan sebagai Grace Stewart harus tinggal bersama dua orang anaknya setelah sang suami ikut berperang, setting film ini sendiri selalu berputar didalam sebuah rumah dengan sekeling penuh kabut, dua orang anaknya yang alergi sinar matahari serta tiga orang pembantu baru yang aneh menambah kesan misterius film ini, tak lama setelah itu, suara – suara anehpun mulai bermunculan dan mengganggu. The Other menawarkan sebuah horror dengan sudut pandang yang berbeda serta pemahaman bagi siapapun yang menonton hingga film ini berakhir, sembari credit title berjalan sayapun dibuat bertanya – Tanya, akankah saya juga besok akan seperti mereka?

Ranking 6
Om Chan : The Prestige (2006)
Abrakadabra, sim salabim...kita akan menjadi saksi dari sebuah aksi sulap terhebat dalam film ini. Bukan sebuah permainan ilusi maupun magic, seperti pada film sulap lainnya, The Illusionist, yang juga twist, tapi ini adalah trik yang sangat simple namun terjaga dengan sangat rapi. Film ini mengisahkan rivalitas 2 orang pesulap pada jaman 1800an, antara Borden (Christian Bale) dan Angier (Hugh Jackman). Mereka saling menjatuhkan satu sama lain, saling ingin tau trik sulap masing-masing. Perselisihan yang tak berujung ini membawa menjadikan mereka berdua sosok ambisius yang menjurus negatif. Puncaknya adalah ketika mereka bersaing dalam sulap “The Transported Man”, sulap dimana sang pemain bisa berpindah dari satu tempat ke tempat lain dengan instan. Angier melakukan segala cara untuk dapat mengalahkan sulap yang lebih dulu diperkenalkan oleh Borden. Letak twist endingnya adalah ketika kita mengetahui bagaimana trik sulap tersebut dilakukan oleh Borden. Gondok banget si Angier pas tau ternyata itu apa dan gimana. Avedacedavra...booommm...kita semua tertipu oleh trik sulap yang ajib.

Ilham : Predestination (2014)
Predestination adalah film yang cukup membingungkan dan memiliki ending yang aneh, agak menzizikkan, mengherankan dan mengejutkan dalam waktu yang bersamaan. Bercerita tentang John (Ethan Hawke) yang bertugas melintasi ruang dan waktu untuk menghentikan seorang penjahat yang disebut Fizzle Bomber sebelum dia melakukan kejahatan besar di masa depan. Dalam pencariannya John bertemu Jane disebuah bar ketika John sedang menyamar menjadi bartender, mereka pun bertukar cerita, Jane adalah pria transgender yang memiliki kisah hidup yang begitu memilukan. Mendengar kisah ini John memutuskan mengajak Jane melintasi ruang dan waktu untuk memperbaiki hidupnya, hasilnya? Anda akan melihat paradox dan kontinuum ruang dan waktu paling bizzare dan mengherankan sepanjang hidup anda. Bercerita tentang twist ending? Predestination will F*** you right in the brain.

Predestination
Gambar : letterboxd.com

Nendra : The Sixth Sense (1999)
“Aku merasa seolah – olah bisa berbicara dengan hantu “ kira – kira begitulah ucapan seorang anak kecil kepada Bruce Willis, seorang psikiater anak. Sebagai psikiater tentu menjadi beban moral tersendiri ketika menghadapi pasien, hal inipun berlaku Malcolm Crowe, sekuat tenaga dan pikiran dia kerahkan demi memulihkan kondisi mental sang pasien, hal ini pula yang membuat dia merasa bahwa pekerjaannya telah membuat sang istri menjauh dan tak menganggap dia ada, lantas bagaimana Dr Malcolm Crowe mengatasinya? Haruskah dia melepas sang pasien demi istri yang sangat dicintainya? Atau mungkinkah suatu saat nanti sang istri mengerti tuntutan profesinya? Atau adakah alternative lain?

Ranking 7
Om Chan : Stonehearst Asylum (2014)
Selevel dan style yang persis sama dengan The Prestige saya pikir. Ini adalah film yang menyembunyikan rahasia twistnya dengan tersusun, terpola dan terjaga dengan sangat rapi. Film ini mengisahkan tentang sebuah rumah sakit jiwa bernama Stonehearst Asylum di tahun 1800an juga. Ada seorang dokter bernama Edward Newgate (Jim Sturgess), yang datang kesana untuk memperdalam ilmunya sebagai ahli kejiwaan. Disana ia menemukan sebuah misteri bahwa pengurus rumah sakit jiwa tersebut telah dikudeta dan dikurung oleh para pasiennya sendiri. Waduh...pinterlah pulak orang gila nih. Edward merencanakan untuk menyelamatkan mereka dari sana, tapi Edward jatuh cinta dengan salah satu pasien cantik bernama Eliza Graves (Kate Beckinsale). Penonton akan dibuat seolah merasa seperti dokter jiwa yang harus pandai-pandai menganalisis tingkah para pemeran dan ceritanya, so berhasil kah kamu sebagai dokter jiwa atau malah ketipu bego seperti orang gila, hehe... Kalo di The Prestige kata endingnya adalah “Avedacedavra”, maka disini adalah “Checkmate” alias skakmat. Beneran banget kita sebagai penonton skakmat ga bisa melangkah lagi, hanya bisa terdiam ketika tau ternyata *tuuuuutt* (spoiler sensor).

Ilham : Gone Baby Gone (2007)
Selanjutnya ada Gone Baby Gone, kisah investigasi yang dilakukan oleh dua detektif swasta, Patrick Kenzie (Casey Affleck) and Angie Gennaro (Michelle Monaghan) dalam mencari sosok Amanda McCready bocah yang diculik dan tidak tahu keberadaannya dimana. Koneksi Patrick di dunia kejahatan Boston membuat keluarga Amanda memilih keduanya untuk mencari Amanda. Investigasi ini menggiring kedua detektif kepada banyak penjahat di lingkungan Boston yang keras baik bandar narkoba, pedofilia dan gangster. Namun akhir dari kasus ini memberikan dilema moral pada kedua detektif swasta ini dan akhir yang tak pernah diduga. Power, power, power. Film ini merupakan hasil Duet kakak beradik Ben affleck dan Casey Affleck, Ben sebagai sutradara dan Casey sebagai pemeran utamanya. Gone Baby Gone memiliki segalanya, Stellar Cast, cerita yang dibangun dengan baik, penggambaran lingkungan Boston yang autentik, dan ditutup dengan ending yang tak kita duga, membuat penonton keep engage dengan Gone Baby Gone disepanjang filmnya.

Nendra : Memento (2001)
Uhh Nolan, Nolan, Nolan, memento bagi saya adalah sebuah penegasan setelah saya mengenal Nolan lewat trilogy The Dark Knight, bagaimana tidak, cerita yang tidak biasa, sutradara yang luar biasa, tekhnik editing yang kamvret dan cerita yang kuat membuat film ini benar – benar luar biasa, premisnya adalah seorang dengan penyakit yang membuatnya tidak mampu mengingat hal yang baru saja terjadi, namun dia ingat bahwa dia telah kehilangan istrinya akibat pembunuhan, lalu berniat mencari sipembunuh hanya bermodal ingatan samar dan tato di sekujur tubuhnya dan untuk mengingat teman – temannya dia menggunakan foto serta deskripsi sifat orang tersebut difoto itu. Mampukah dia menemukan si pembunuh istrinya? Mampukah dia membalaskan dendamnya? Atau mungkin dia hanya diperalat orang lain untuk kepentingan tertentu, namun ini adalah film dengan ending twist yang diluar dugaan. Jadi, tonton dan silahkan terkejut dengan apa yang anda lihat.

Memento
Gambar : en.wikipedia.org

Ranking 8
Om Chan : The Machinist (2004)
Gileee...kamu ga akan percaya kalo liat Batman idola kamu disini guys...si Christian Bale yang ganteng itu disini kurus cungkring banget! Jika kurus dikit lagi aja, dia bakalan invisible, haha... Begitulah sepenggal kalimat yang diucapkan dalam film ini. Dia bisa sekurus itu karna kurang tidur, imsomnia berat seperti di film Fight Club, wah bahaya juga ya guys kalo ngidap insomnia nih. Trevor Reznik, namanya dalam film ini, merupakan seorang buruh pabrik. Dia kemudian bertemu dengan orang baru bernama Ivan. Sejak mengenal Ivan, hidup Trevor berantakan, mulai dari kejadian kecelakaan kerja temennya, sampai pada mengganggu pedekate-nya terhadap Maria. Lalu, ending yang twistnya dimana? Nah, tentu tak bisa saya katakan blak-blakan disini. Yang pasti kamu akan sangat shock, hehe... Film ini sendiri menurut saya sangat bernilai positif dalam menyampaikan apa arti dari yang namanya tanggung jawab dan berjiwa sportif.

Ilham : The Mist (2007)
Berada diperingkat delapan ada The Mist, kalau berbicara tentang film yang memberikan WTF ending maka The Mist adalah salah satu dari film yang berhasil menyajikan hal tersebut. Bercerita mengenai sebuah badai yang memicu timbulnya kabut misterius dan menebarkan teror karena ada “sesuatu”dalam kabut aneh ini, ada sesosok mahluk yang mampu menarik dan membunuh manusia kedalam kabut tersebut. Sekelompok manusia bertahan didalam supermarket, dan mereka pun tahu cepat atau lambat kabut teror itu akan berhasil menembus pertahanan yang mereka buat. Didukung cast yang lumayan kuat membuat The Mist asik untuk ditonton, alur cerita yang sederhana dan misterius menambah kesan thrill dari film ini, ditutup dengan ending yang ga akan kita sangka-sangka yang akan membuat anda melemparkan TV plasma 32 inch anda keluar rumah :D.

The Mist
Gambar : en.wikipedia.org

Nendra : The Usual Suspects (1995)
Perampokan, mayat bergelimpangan, dan hanya satu orang yang selamat untuk bisa di interogasi dan dimintai keterngan oleh polisi, padahal dia adalah kawanan penjahat yang mencoba melakukan perampokan tersebut, namun demi mendapatkan siapa dalang dibalik semua itu polisi pun lalu meminta keterangannya dan disinilah semua bermula, dengan gaya bercerita yang meyakinkan dan deskripsi yang jelas dengan acting memukau, hingga bahkan polisi dan detektifpun baru menyadari semuanya dan hanya bisa menyesali bahwa mereka telah terpedaya.

Ranking 9
Om Chan : Lucky Number Slevin (2006)
Berisikan nama-nama beken seperti Morgan Freeman, Ben Kingsley dan Bruce Willis, film ini wajib menjadi tontonan penikmat twist ending. Dua nama pertama tadi merupakan duo big mafia di New York, dijuluki The Boss dan The Rabbi. Keduanya sedang berada diujung tanduk perselisihan, akibat saling tuding atas pembunuhan yang terjadi. Muncul sosok anak muda, bernama Slevin, yang menjadi kasus salah tangkap oleh mereka, malah dimanfaatkan untuk menjatuhkan satu sama lain. Slevin terpaksa harus menuruti keinginan mereka untuk selamat. Cerita makin rumit ketika banyak yang terlibat dalam kasus ini, mulai dari pembunuh bayaran bernama Goodkat, yang disewa oleh kedua bos tadi. Kemudian juga ada polisi detektif bernama Brikowski, yang juga menyelidiki kasus ini. Sampai cewek asia yang imut bernama Lucy yang menjadi love interestnya Slevin. Eh...sialan...sampe di ending ternyata begitu benang merahnya. Bravo...bravo....

Ilham : Primal Fear (1996)
Bersetting di Miami, Martin Vail (Richard Gere), Pengacara kawakan, yang terkenal dan angkuh menangani sebuah kasus yang seolah-olah tak mampu dimenangkan dimana seorang bocah Altar bernama Aaron (Edward Norton) dituding membunuh Uskup yang begitu disegani dan dihormati. Arogansi Vail membuatnya turun tangan untuk menangani kasus ini, dimana dia akan membuktikan kalau tak ada kasus yang tak bisa dia menangkan, namun kebenaran sejati dari kasus ini begitu kelam dan komplek. Clap…..clap… clap…. tepuk tangan dan pujian bagi Edward Norton dimana aktingnya dalam Primal Fear sangat memorable bagi saya. Norton mampu mengimbangi Big Dog seperti Gere, dan menghadiahkannya nominasi Oscar untuk Best Supporting Actor. Primal sendiri sangat luar biasa, film mengenai hukum dan persidangan selalu menarik bagi saya, selain alur dan scriptnya yang cerdas, tentu film mengenai persidangan dan hukum memberikan ilmu pengetahuan bagi kita. Bagaimana dengan Twist yang diberikan? Kalau anda mengira anda mampu menebak keseluruhan dari film ini, maka jangan sombong dulu, anda tak akan tahu, ending dari Primal ibarat sebuah tamparan dari sang pacar (huehuehuehue).

Nendra : Initiation Love (2015)
Seorang pria yang berwajah pas – pasan dan berat badan berlebih jatuh cinta pada seorang wanita idaman setiap pria di acara makan malam, saling lirik dan berakhir saling telpon lalu sama – sama menumbuhkan benih – benih cinta namun sayang semua harus terpisah jarak dan waktu, terkadang LDR membuat semua menjadi rumit, atau semacam cobaan yang harus dilewati. Mampukah mereka bertahan atau semua hancur berantakan? Bagi penyuka drama cinta – cintaan ala Korea kalian  pasti suka film ini apalagi ditambah ending yang “nakal” recommended lah :D

Initiation Love
Gambar : asiafull.com

Ranking 10
Om Chan : The Cobbler (2014)
Sangat jarang ada film comedy yang memiliki twist ending, biasanya sih film mysteri/horror/thriller. Maka dari itulah film ini menurut saya layak masuk Top 10. Film bergenre comedy ini mengisahkan seorang tukang sepatu, Max Simkin (Adam Sandler), yang tak sengaja menemukan hal ajaib melalui mesin sol sepatunya. Setiap sepatu yang diperbaiki menggunakan mesin tersebut, dan kemudian dipakai oleh Max, dia dapat berubah menjadi orang pemilik sepatunya. Misalnya sepatu punya orang asia, pas dia pakai ya dia jadi orang asia itu, bahkan ketika sepatu high-heels punya waria, dia juga berubah jadi waria, hahaha... Nah, dengan menggunakan keajaiban ini, dia “bersenang-senang” menjadi orang lain. Sampai akhirnya kena batunya, terlibat dalam masalah mafia real estate, yang ingin membeli wilayah tempat tokonya berada. Twist endingnya bukan terletak pada kesimpulan cerita seperti film-film twist ending lainnya, melainkan apa yang sepanjang film sama sekali tak kita lihat. Tonton aja deh, sangat menghibur kok filmnya, lucu, hehe...

Ilham : Identity (2003)
Sekelompok orang yang tak saling kenal terjebak di sebuah motel yang dikelola Larry untuk menghindari badai hujan. Mereka adalah Ed seorang sopir limo yang merupakan mantan polisi, kliennya Caroline, seorang diva yang pernah terkenal, anak remaja bernama Timmy, ayah tirinya George, dan ibunya  Alice, pelacur bernama Paris, sepasang pengantin baru Lou dan Ginny, dan Polisi bernama Rhodes, yang sedang mengawal sosok narapidana Robert. Mereka mulai gelisah ketika orang-orang dalam motel ini mulai terbunuh satu persatu, kepercayaan mulai menipis diantara mereka, saling menuduh dan saling menyalahkan dimulai. Namun dalam krisis kepercayaan yang mencuat mereka harus bekerja sama menemukan sosok pembunuh ini. Film ini akan memberikan kejutan kepada kita yang menonton, narasi psikologi thriller yang membuat kita bermain dengan keraguan. Beberapa kali saya menominasikan beragam sosok sebagai pelaku/pembunuh, namun pada akhirnya semua perkiraan itu salah ketika melihat hasil akhir dari film ini, siapa sebenarnya sang pembunuh tidak akan pernah kita duga, mungkin kalau anda melihat sekilas, Identity adalah sebuah B-Grade movie, tapi apabila kalian sudah menonton film ini, maka Identity adalah bola tenis dengan kecepatan 130 km/jam dan menghantam kepala anda.

Nendra : Fight Club (1999)
Alasan saya menaruh film ini di posisi juru kunci bukan karena film ini kalah dengan 9 film yang lain, tapi karena film ini sendiri mempunyai peraturan yang mana peraturan nomor satu dan dua berbunyi “You do not talk about Fight Club” jadi saya bingung mau ngomongin apa dari film ini hahhahaha, ok, premisnya adalah seorang goodguy yang bosan dengan rutinitasnya lalu bertemu seorang badguy dan membentuk kelompok petarung dan berakhir menjadi sebuah kelompok yang bukan hanya melakukan aksi vandalism namun juga berbahaya, so, kalo mau tau soal Fight Club, tonton filmnya :D

Fight Club
Gambar : id.wikipedia.org

Honorable Mention : list diluar Top 10 tadi. Ssungguh banyak  film yang memiliki twist yang hebat namun tak masuk dalam top 10 yang saya buat, film-film berikut bukanlah tak mampu memberikan twist ending yang baik, namun dikarenakan yang boleh dimasukkan hanya sepuluh dan saya mendapatkan banyak spoiler yang membocorkan plotnya sehingga twist yang saya rasakan tidak memberikan impact yang baik. (Ilham – JMFC 041)
Iham : Usual Suspect, Runaway Jury, Gone Girl, The Game, Flightplan, The Cube, Crazy Stupid Love, Scream, The Dark Knight Rise, Unbreakable
Om Chan : The Sixth Sense, Shutter Island, Snowpiercer, Open Window, Angels and Demons, Now You See Me 2, The Illusionist, Life Of Pi, Next, Star Wars : Return Of The Jedi.
Yak that’s all guys film-film yang bakalan menipu kamu sepanjang film, haha...nyesek rasanya pas tau dibohongin di ending, hehe... Film twist itu adalah film yang berhasil membuat saya geleng – geleng kepala karena kejeniusan sang sutradara dan penulis naskah dalam menyusun dan membuat film menjadi sedemekian mengasyikannya hingga paruh terakhir film bahkan sampai credit title munculpun saya masih terpaku sambil termenung :D (Nendra – JMFC 069)
Sekian dulu kolaborasi kami tentang Top 10 film-film yang memiliki twist ending ini semoga dapat menambah referensi film kamu ya. See you on next  Top 10 lainnya.


10 komentar:

  1. Sebenernya masih sangat banyak ya bro... Planet of The Apes juga kayak The Mist ya.. (Om Chan)

    BalasHapus
  2. Wow.... ternyata ada secret project within JMFC.

    amazing you guys. thumbs up.

    next project bikin lagi dengan genre yang beda ya om chan. and count me in. hehehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Siap om boy..we sure you, we count you in.. Thanks for (always) comment, you've been such a nice pals for this blog..

      Hapus
  3. hahahahahaha om boy ketinggalan

    BalasHapus
  4. artikel keren. makasih. nambahin daftar tonton sayo. seharusnyo Initiation Love rangking 1 hehe salam. -78

    BalasHapus
  5. haahahaha makasih udah mampir, eh coba
    in oldboy deh, but beware wkwkwkkw Initiation Love emang gokil :D punya referensi film sejenis itu gak ? hehehe

    BalasHapus
  6. Itu film initation love dowloadnya dimana ya kak? Makasii♡

    BalasHapus
  7. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  8. Udah pernah nonton film Collateral Beauty yang dibintangin Will Smith belum? Film itu juga punya ending twist yang bikin kita terharu biru.. dan ngga perlu lemparin tipi 32 inchi kita keluar rumah loh :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Haha.. gitu ya om? Sya belum nonton..ntar masuk list deh.. tenkyu..

      Hapus