Kamis, 18 Januari 2018

Film-Film Yang Patut Kamu Tonton Di Paruh Pertama 2018

Hai..hai..ga terasa sekarang udah berjalan minggu ketiga di bulan Januari tahun 2018. Sayangnya bagi sebagian orang masih ada yang belum tau, mau nonton film apa aja sih di 2018? Well..untuk membantu dan sekedar sharing info, nih saya akan ulas singkat film-film apa saja yang patut kita tonton di paruh pertama 2018, check the list below ya, saya urutkan berdasarkan bulan rilisnya dan film dibatasi hanya sebatas film-film box office yang diprediksi banyak peminatnya atau bagus filmnya dan yang trailernya udah keluar ya.

JANUARI

Maze Runner : The Death Cure
Ini merupakan babak final dari trilogy Maze Runner. Sebagai sebuah film terakhir, tentu ini sangat ditunggu-tunggu. Bagaimana ending dari perjuangan Thomas dkk yang melawan Wicked Company akan kita ketahui dari film ini. Sekedar merefresh ingatan, Maze Runner adalah cerita tentang sekelompok anak muda, Thomas dkk, yang dikurung dalam sebuah area khusus bernama Glade, sebagai bentuk dari eksperimen Wicked Company dalam mencari obat wabah penyakit sunflare yang menerpa bumi. So, Wicked is good or bad? Tonton minggu depan guys, kalau trailernya disini kliknya.

Gambar : screencrush.com

FEBRUARI

Black Panther
Bulan ini punya film yang lebih banyak untuk ditonton ketimbang Januari. Ada 4 film yang layak kamu tunggu. Pertama jelas Black Panther, yang merupakan film superhero Marvel Cinematic Universe (MCU), ga usah dijelasin lagi deh apa itu MCU, kelewatan banget kalo kamu ga tau, hehe. Trailer Black Panther klik disini.

Winchester
Nah selain Black Panther, ada Winchester movie, sebuah film horor supranatural terinspirasi dari kisah nyata di California. Tentang sebuah mansion yang dihuni banyak hantu yang terbunuh atas insiden Winchester Riffle. Film ini dibintangi oleh aktris senior peraih Oscar, Helen Mirren yang berperan sebagai Sarah Winchester, pemilik mansion. Untuk lebih tau seramnya mansion tersebut seperti apa, kamu bisa lihat trailernya disini.

Gambar : popsugar.com
Fifty Shades Freed
Bulan yang dikatakan bulan cinta tentu tak lengkap jika tak diisi dengan film romance. Apalagi ini adalah romance yang super hot. Ya, ini adalah lanjutan dari Fifty Shades Darker dan film terakhir dari trilogy erotic romance Fifty Shades of Grey. Masih dibintangi aktris manis idola Ridho, Dakota Johnson, film ini patut dinanti oleh para pencinta drama romantis. Tapi tidak saya rekomendasikan untuk kamu yang single, karena nanti bisa iri dibuatnya, hehe. Trailernya? Klik disini.


Annihilation
Film ini mungkin bukanlah blockbuster, tapi sangat layak untuk kamu tonton jika kamu penggemar film science fiction. Kenapa? Adalah sang filmmaker yang merupakan jaminan mutu dari film ini, yaitu sang sutradara Alex Garland bersama timnya yang menukangi film peraih Best Visual Effects di Academy Awards 2016, Ex-Machina. So, film inipun dijamin akan menyajikan visual effect yang stunning. Ga percaya? Liat aja trailernya disini. Film ini dibintangi oleh aktris terkenal, Natalie Portman, yang berperan sebagai seorang ilmuwan biologi, yang menemukan dan meneliti fenomena aneh disebuah hutan.

MARET

Red Sparrow
Penggemar action spy wajib tonton film ini karena jelas ini adalah film tentang agen mata-mata milik Russia yang terkait kasus double agent. Dibintangi aktris cantik, Jennifer Lawrence dan aktor kawakan Joel Edgerton, serta trailer yang sensual ini, alasan apalagi yang menghalangi kalian untuk tidak menontonnya? Btw, apa ini sama dengan program agen wanita soviet di MCU seperti Natasha Romanoff dan Dottie Underwood ya? Hehe...

Gambar : fanforum.com
A Wrinkle In Time
Sekarang saatnya penggemar fantasy movie dapat jatah film bagus, produk Disney, you know la kan terjamin, hehe... Dibintangi aktor-aktor populer seperti Chris Pine, Reese Witherspoon dan Oprah Winfrey, film ini menyajikan nuansa dunia khayalan seperti Alice In The Wonderland, penuh warna dan begitu indah. Ceritanya? Well...tentang seorang anak remaja yang melakukan quest untuk mencari ayahnya yang hilang secara misterius. Tak disangka, itu semua bukanlah sebuah kehilangan yang biasa melainkan penuh dengan keanehan diluar nalar dan pengetahuan, memasuki dimensi lain. Penasaran? Lihat dulu trailernya disini.

Tomb Raider
Judul yang satu ini tentu udah cukup familiar ya, karena udah mendarah daging bagi para gamers dan sudah pernah difilmkan pada tahun 2000an oleh aktris berbibir seksi, Angelina Jolie. Nah sekarang karakter ini direboot lagi, menyesuaikan dengan game terbarunya, maka Lara Croft, sang cewek petualang, disini lebih berusia muda dan lebih segar. Sempat menyangsikan aktris kurus Alicia Vikander dapat memerankannya, namun sepertinya mata saya mulai terbuka setelah melihat aksinya di dalam trailer. Not bad lah... Yuk ditonton, soal plot ga usah ditanya, masih kurang lebih sama, cewek yang suka petualang mencari benda pusaka. Nih trailernya.

Pacific Rim – Uprising
Nah siapa yang ga suka dengan aksi dari robot-robot segede gunung? Ga ada kan. Bersiaplah untuk menyambut sekuel dari film fenomenal, Pacific Rim. Dari yang kemarin kita kira udah selesai, ternyata itu hanyalah permulaan. Kali ini, Gipsy Danger dkk harus bertarung kembali melawan monster Kaiju untuk menyelamatkan bumi dari kehancuran. Kaiju yang lebih besar dari sebelumnya, noh liat di trailer. Dibintangi oleh John Boyega dan Scott Eastwood, sebagai pengendali Jaegers, para robot, film ini siap menghentak kita di bulan Maret.

Gambar : gfycat.com

Ready Player One
Stephen Spielberg, siapa yang ga kenal sutradara senior ini? May be he is the best director of all time karena karyanya yang berjumlah sangat banyak dan bagus-bagus. Tahun ini ia berkarya kembali lewat film bernuansa futuristik, Ready Player One. Premisnya adalah pada tahun 2045 bumi berada pada masa dystopia. Dan pada masa ini, orang-orang banyak beraktifitas bukan di dunia nyata, melainkan lewat Virtual Reality. Pada sebuah kesempatan, ada permainan yang menjanjikan hadiah menarik bagi para pengguna VR tersebut. Termasuklah kedalamnya salah satu peserta bernama Owen Watts yang diperankan Tye Sheridan. Apa yang menarik dari film ini? Tentu visual futuristik dari VR yang ditampilkan, plus beberapa referensi popculture yang populer di dunia nyata kita aslinya. Ada Joker dan Harley Quinn, Back To Future movie, Chun-Li Street Fighter, King Kong, Chucky, Lara Croft, Gundam, dll. Penampakan mereka? Perhatikan trailernya baik-baik ya.

APRIL

Rampage
Rampage adalah sebuah arcade game di era 1980an, tentang para hewan raksasa yang pada ngamuk nghancurin kota. Hayo bagi kamu anak jaman old pasti pernah mainnya di ding dong? Hehe... Nah sekarang diangkat ke layar lebar dengan judul yang sama. Diperankan oleh “raksasa” juga, Dwayne “The Rock” Johnson, aktor pria bergaji termahal nomor 2 saat ini (no.1 tahun 2016), yang berperan sebagai penjinak gorilla. Mau lihat bagaimana para monster ini ngamuk-ngamuk? Langung meluncur ke trailernya ya.

MEI

Avengers – Infinity War
Hoho...sudah pasti tak lain tak bukan, ga ada yang lebih ditunggu-tunggu di tahun 2018 ini selain film yang satu ini. Super duper mega blockbuster milik MCU ini memang maha dahsyat. Dari prestasi trailernya yang berhasil mencapai all time most viewed trailer aja udah ketahuan bahwa film ini memang paling dinanti. Ini adalah babak I dari puncak grandplan MCU selama ini. Ga perlu saya ceritakan panjang lebar, karena MCU telah sangat populer. Bagi kamu yang baru keluar dari goa dan belum liat trailernya, nih klik disini. Nah gegara ada film Avengers – Infinity War di bulan ini, maka tak banyak film yang “berani” rilis di bulan yang Mei, takut kalah saing, paling Cuma Solo : Star Wars Story yang berani maju, itupun karena masih sama-sama punya Disney.

Gambar : giphy.com

JUNI

Jurassic World : The Fallen Kingdom
Another big mega blockbuster. Kalau bulan Mei jatahnya Avengers, maka Juni jatahnya dikuasai oleh para dinosaurus yang kembali mengaum dalam Jurassic World : The Fallen Kingdom. Tentu ini lanjutan dari film rebootnya tahun 2015 lalu. Kali ini Chris Pratt dan Dallas Bryce Howard kembali berperan sebagai tokoh utama dalam membimbing para dinosaurus ke “jalan yang benar”, hehe... Langsung saja cek TKP nya disini.

Yak, itu lah film-film yang patut kamu tonton selama semester pertama 2018. Film-film lain yang menunggu di semester kedua dan layak masuk daftar tontonan adalah Deadpool 2, X-Men : Dark Phoenix, Ant Man And The Wasp, Fantastic Beast And The Crime Of Grindelwald, Venom, The Predator, Mission Impossible 6, The Nutcracker And The Four Realms dan Aquaman serta Mortal Engines. Mari kita tunggu trailernya. 

Semoga informasi ini bermanfaat bagi kalian, stay calm and keep watching movies.

Gambar : io9.gizmodo.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar